Translate

Selasa, 17 Maret 2015

MANFAAT MELON

1. Menyembuhkan Penyakit Ginjal
Didalam buah melon terkandung daya dierik yang cukup bagus, dan bermanfaat untuk membantu menyembuhkan penyakit ginjal serta penyakit eksim.
2. Mencegah Impotensi
Didalam melon terkandung asam amino yang disebut citrulline dan berfungsi memproduksi arginine. Fungsi arginine yaitu untuk meningkatkan aliran darah, terutama aliran darah kebagian organ intim.  Selain itu, arginine juga bisa dijadikan sebagai stimulator yang melebar pembuluh darah. Dan aliran darah menuju organ intim dapat berjalan dengan lancar.
3. Mencegah Serangan Jantung dan Stroke
Adenosine yang terkandung dalam buah melon dapat membantu menghentikan pengumpulan sel darah yang menjadi penyebab serangan jantung dan strok. Kandungan adenosine tersebut memperlancar sel-sel darah merah yang dapat mencegah timbulnya stroke dan serangan jantung.
4. Menjaga Kesehatan Kulit
Buah Melon juga memiliki kandungan kolagen, yang bermanfaat untuk mempercepat penyembuhan luka, mengencangkan kulit dan mengurangi efek penuaan.
5. Melancarkan BAB
Kandungan air yang terdapat pada melon dapat membantu melancarkan BAB. Kandungan mineral tersebut akan menghilangkan kandungan asam didalam tubuh yang dapat mempengaruhi pencernaan dan saluran menuju organ lambung.
6. Mengatasi Panas Dalam
Buah melon kaya akan air dan dapat membantu memberikan kesegaran dan kesejukkan bagi tubuh anda. Didalam buah ini juga terdapat vitamin A, B, dan C. Jadi dengan konsumsilh buah melon untuk meredakan panas dalam.
7. Menyehatkan Mata
Beta-karoten yang terdapat pada melon akan di ubah tubuh menjadi vitamin A. Seperti sudah banyak diketahui bahwa vitamin A dapat membantu meningkatkan ketajaman mata serta mengatasi masalah pada mata.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar